Sunday, November 30, 2008

When Jupiter met Venus

Malam ini, sekitar jam setengah tujuh, aku dan anak-anak sedang duduk di depan rumah.
Main kincir angin yang kubeli dari Bapak penjual jepit rambut langgananku seharga seribu rupiah.
Damar dan Dimas jongkok di depan kincir-kincir mereka, menunggu angin datang.
They're so excited, lebih excited dari bermain mainan dari mal yang harganya bikin pusing...

You know how windy jakarta these days.
Jadi sambil ngeliatin jagoan-jagoan neonku itu loncat-loncat kesenangan, aku seperti biasa memandang ke atas. My beautiful lovely sky (nggak peduli mendung, gelap, blue sky, petir, bagiku langit itu indah...).
Kaget, di langit malam yang biasanya nggak ada cahaya, terlihat dua bintang besar yang terang dan berdekatan. Langsung pengumuman ke semua orang.

Sayang anak-anak lebih concern sama kincir mereka kali ini :(
Dan dewo tersayang lebih tertarik sama liga inggris yang gak ditayangin dimana-mana >,<

Sampai di kamar, waktu nidurkan anak-anak, aku masih teringat-ingat 2 bintang itu.
"Apa ya? Apa ya? Appaaaa yyaaaa???" rasanya sudah ngga ada satupun pelajaran fisika atau astronomi yang nempel di kepalaku. Padahal dulu cita-citaku adalah jadi astronot, miimal jadi crew-nya Enterprise (Star Trek, sodara-sodara...)

So, kusms temanku Bima.
" Venus dee.."
"yang di sebelahnya?"
" bintang Vega dee..."

Hmmm, sementara cukup puas. Kulanjutin mbaca buku sebelum tidurnya anak-anak, See Inside Dunia Dinosaurus (belum bosen mereka ngutak-atik si dino). Sempet terjadi keributan karena Dimas pengen mbaca dari belakang sementara Damar dari depan >,<

Ting tong, ada sms lagi. "Sowwy, my bad. It was Jupe next to venus"

Bah, mulai meragukan nih! (hehehe, sori,Bim!)
Begitu anak-anak tidur dan papahnya mulai nongkrong sama tetangga kompleks,
kuhidupkan komputer tuaku (yang CPUnya akhir-akhir ini berbunyi seperti mesin kapal di sungai Mahakam >,<).
Browsing sana sini...

Akhirnya ketemu juga, cerita cintanya Jupiter dan Venus.


(Space.com graphic using Starry Night software)


Jadi, ternyata memang dua bintang itu adalah Venus dan Jupiter (confirmed Bim! thanks...).

Menurut Joe Rao dari space .com, selama bulan Nopember ini planet Jupiter akan menemani Venus di langit barat daya (antara barat dan selatan gitu loh...).
Terutama tadi malam (30 Nopember) dan besok malam (1 Desember). Jarak mereka sangat dekat sampai kita bisa merentangkan tangan dan menandai keduanya dengan satu jempol (asal bukan jempol semut...)

Setelah 1 Desember kedua planet itu akan perlahan-lahan berpisah. Namun kita masih bisa ngeliat pemandangan menarik dari segitiga yang dibentuk tiga trio. Bulan, Venus dan Jupiter.

Sebenarnya, 1 Februari tahun ini Venus dan Jupiter juga udah janjian di langit pagi. Dan setelah 1 desember mereka baru akan ketemuan lagi di langit pagi pada 11 Mei 2011. Pertemuan malam baru akan terjadi 10 bulan kemudian, Maret 2012 setelah matahari terbenam.

Jangan sedih ya, Venus dan Jupiter...

No comments: